Al-Quran yang Allah turunkan melalui Jibril kepada
Rasul Muhammad adalah bentuk kasih sayang Allah pada hambanya, dimana didalamnya
terdapat aturan-aturan yang harus diikuti, tidak ada keraguan, petunjuk bagi orang-orang yang bertaqwa. Termasuk
aturan berpakaian pun Islam telah mengajarkan, mana pakaian yang baik dan
tidak, mana yang sesuai kaidah syar’i dan yang bukan syar'i.
Yang patut kita syukuri
betapa nikmat Islam yang kita telah rasakan atas perkembangan dan kemajuannya, Islam
dapat diterima di merata dunia, banyak orang berlomba-lomba ingin memeluknya
dan menyempurnaknnya, salah satunya adalah memakai jilbab ini, bentuk
penyempurnannya adalah berhijrah dari mengenakan pakaian terbuka menjadi
tertutup. Sekarang beragam model jilbab
dengan kreasinya menjadikan memakai jilbab mulai digandrungi oleh kaum wanita,
selain merupakan tuntutan syari’at, sebagai wanita muslimah juga ingin terlihat
indah dan cantik tentunya di mata Allah. Sehingga tidak ada alasan lagi untuk
tidak berhijab, karena segala kemudahan telah kita dapatkan, jilbab dimana-mana
dan mudah mendapatkannya, penampakkannya juga beragam dengan aksesoris yang
cantik dan warna-warni, sehingga membuat pemakainya terlihat cantik, tidak
seperti zaman sebelumnya, dimana memakai jilbab menjadi penghalang mendapatkan
pekerjaan. Pemakai jilbab terkesan kusam dengan warna yang gelap, modelnya juga
kuno.
Namun berjalannya seiring
waktu, banyaknya model jilbab dan kreasinya menjadi tanda Tanya, sudahkah kita memakai jilbab yang benar? Atau justru
kita memakai jilboob? Waspadalah, jangan sampai salah kaprah. Buku “Jilbab
bukan Jilboob”, membahas tentang bagaimana berjilbab sesuai kaidah syar’i
dengan bentuk yang beragam jilbabnya, dilengkapi gambar-gambar yang menarik dan mudah di pelajari. Buku ini mencakup penjelasan
tentang menutup aurat sesuai syari’at, mengetahui kesalahan-kesalahan dalam
berhijab, mengenali dan memakai pakaian muslimah yang sebenarnya dan menerapkan
cara berhias yang di anjurkan agama serta bebas dari jerat jilboob, yang
menyesatkan, bukan menutupi jadi malah
mengumbar aurat.
Penulisnya Li Patric,
menyampaikannya dengan bahasa yang lugas dan ringan agar muslimah mudah
membacanya dan mempraktekannya. Pembahasannya juga tuntas bukan saja caranya
berhijab, tapi kreasi, bentuk dan warna jilbab sesuai kulit wajah, aksesorisnya, dan tahapan memakai jilbab syar’i
berikut dengan gambarnya. Kelak jilbab yang kita kenakan ini tidak saja terlihat
rapi, indah dan anggun, tapi memakainya menjadi ibadah di hadapan Allah.

Penulis: Li Patric
Penerbit:Gramedia Pustaka
Utama
Halaman:176
Tahun:2014
No. ISBN: 9786020302430
Tidak ada komentar:
Posting Komentar